Monday 15 November 2010

Beda Antara Suka, Cinta dan Sayang

Dihadapan orang yang kau cintai, musim dingin berubah menjadi musim semi yang indah Dihadapan orang yang kau sukai, musim dingin tetap saja musim dingin hanya suasananya lebih indah sedikit Dihadapan orang yang kau cintai, jantungmu tiba tiba berdebar lebih cepat Dihadapan orang yang kau sukai, kau hanya merasa senang dan gembira saja Apabila engkau melihat kepada mata orang yang kau cintai, matamu berkaca-kaca Apabila engkau melihat kepada mata orang yang kau sukai, engkau hanya tersenyum saja Dihadapan orang yang kau cintai, kata kata yang keluar berasal dari perasaan yang terdalam Dihadapan orang yang kau sukai, kata kata hanya keluar dari pikiran saja Jika orang yang kau cintai menangis, engkaupun akan ikut menangis disisinya Jika orang yang kau sukai menangis, engkau hanya menghibur saja Perasaan cinta itu dimulai dari mata, sedangkan rasa suka dimulai dari telinga Jadi jika kau mau berhenti menyukai seseorang, cukup dengan menutup telinga. Tapi apabila kau mencoba menutup matamu dari orang yang kau cintai, cinta itu berubah menjadi tetesan air mata dan terus tinggal dihatimu dalam jarak waktu yang cukup lama. Tetapi selain rasa suka dan rasa cinta… ada perasaan yang lebih mendalam. Yaitu rasa sayang…. rasa yang tidak hilang secepat rasa cinta. Rasa yang tidak mudah berubah. Perasaan yang dapat membuatmu berkorban untuk orang yang kamu sayangi. Mau menderita demi kebahagiaan orang yang kamu sayangi. Cinta ingin memiliki. Tetapi rasa Sayang hanya ingin melihat orang yang disayanginya bahagia.. walaupun harus kehilangan.

Wednesday 3 November 2010

Perkenalan tentang gw!!!

Hayy, baru bikin blog nih. Jadi masih agak kosong dan bingung mau di isi apa? Aku ini perempuan yang lahir tanggal 14 Januari 1991 dari pasangan keturunan Jawa tapi aku lahir dipinggiran kota Jakarta. Aku punya 5 kakak, 1 orang perempuan dan 4 orang laki-laki. Orang tuaku udah meninggal, Ayah meninggal 20 Desember 2003, Ibu meninggal 07 Juni 2010, juga salah satu kakak laki-lakiku meninggal 07 Februari 2009. Semua kakak laki-lakiku sudah menikah dan sudah mempunyai anak, kami sekarang tinggal terpisah, saya tinggal di rumah yang saya tempati sejak kecil hanya berdua dengan kakak perempuan saya karena hanya dia dan saya yang belum berkeluarga. Kakakku kerja dari pagi hingga malam setiap senin-sabtu di RSSH Jakarta. Tapi kakak perempuan saya setiap sabtu pagi dan malam minggu selalu ada acara pengajian dan minggu pagi sampai siang mengajar ngaji di dekat kampus2 Pasca Sarjana UIN Syarif Hidayatullah. Aku kuliah di UIN Syarif Hidayatullah Tahun 2008 Jurusan Sistem Informasi Fakultas Sains dan Teknologi. Aku punya 4 sahabat yang selalu membuat aku merasa senang dan nyaman di saat berada didekat mereka. Via Tuhamah Fauziastuti, sahabat yang pertama kali aku kenal pas masuk kuliah, Niar Sofyanti, sahabat yang aku kenal saat pembentukan kelompok pas PROPESA (HTML), Maryana Indah Lestari, sahabat yang dikenalkan oleh Niar Sofyanti karena Indah (begitu dia dipanggil) teman sekelasnya, Masturoh, sahabat yang juga teman sekelas Niar dan Indah.